Cerita Pendakian Santai ke Gunung Kencana, Bogor 1800MDPL. Gunung kecil yang penuh tantangan
Cerita Pendakian ke Gunung Kencana, Bogor 1803MDPL. Si Kecil yang Menantang
Gunung Kencana, merupakan gunung kecil yang berada di kawasan kabupaten Bogor. Ketinggian gunung ini tidak lebih dari 1803 meter di atas permukaan laut. Tapi jangan salah, jika kamu ingin mencoba mendaki gunung ini, tidak semudah yang kamu bayangkan.
Pasalnya, meskipun tidak terlalu tinggi, trek Gunung Kencana Bogor boleh dibilang terjal dan hampir mirip dengan trek mendaki saat kami ke Gunung Manglayang.
Perjalanan Jakarta - Gunung Kencana
Beberapa waktu yang lalu, kami Kecot Brothers melakukan pendakian Gunung Kencana dengan beranggotakan 9 orang. Kami berangkat dari basecamp kami di daerah karawaci, menuju ke bogor. Untuk menghewat waktu dan pengeluaran, kami memutuskan untuk menggunakan sepeda motor.
Perjalanan Jakarta menuju Gunung Kencana yang berada di daerah Cisarua, memakan waktu sekitar 4 jam karena saat itu terbilang macet. Saat sudah di daerah Cisarua, belok kiri menuju Jl. Siliwangi sampai akhirnya kami sampai di sebuah POS kecil yang mengurus wisata Gunung Kencana.
Jalan dari Pos ke Basecamp Gunung masih sekitar 8 KM dengan jalanan berbatu. Tipsnya, jika anda menggunakan kendaraan sepeda motor, gunakan saja motor manual atau kopling agar lebih nyaman saat melewati jalur ini.
Simaksi. Parkir dan Penitipan Motor
Cerita Pendakian Gunung Kencana
Ternyata, saat di puncak kencana, sudah ada beberapa tenda yang berdiri dan menurut kami kurang rapih dalam penataan. Akhirnya kami agak kesulitan dalam mendirikan tenda kami karena sempitnya ruang.
Setelah selelai mendirikan tenda, kami mulai menyiapkan santap siang yang siap kami masak. Selesai masak dan santap siang. Kami mulai sadar bahwa di Puncak Kencana tidak ada sumber air yang bisa kami ambil,.
Terpaksa kami harus turun lagi ke basecamp dan mengambil air yang berada di sekitar basecamp. Perjalanan turun memakan waktu hanya 30 menit saja.
Setelah mengambil air dan kembali ke atas, kami berfoto-foto.
Perjalanan Pulang
Pagi, di kemudian harinya kami memutuskan untuk turun sekitar pukul 9 siang. Dan sampai basecamp sekitar pukul setengah 10.
Sampai di basecamp, kami memutuskan untuk mandi terlebih dahulu dan membersihkan beberapa bawaan kami. Sumber air di gunung ini cukup banyak, namun hanya ada di basecamp saja.
Setelah memastikan perlengkapan kami lengkap, kami melanjutkan perjalanan untuk pulang ke Jakarta.
Tapi, kami tidak turun menuju telaga warna, karena mendapatkan pengalaman pahit ketika berangkat karena motor rombongan kami ada yang mogok. Akhirnya kami memutuskan untuk turun lewat jalur yang lain. Jalur terjal yang kami ambil adalah menuju kampung ambon, yang ternyata juga memiliki jalan yang curam.
Biaya Mendaki Gunung Kencana
Tips Mendaki Gunung Kencana
- Jika anda menggunakan sepeda motor, lebih baik menggunakan motor manual atau motor kopling karena jalanan yang cukup terjal dan berbatu.
- Bawalah jas hujan selama perjalanan dan pendakian. Menurut warga sekitar, di Gunung kencana hujan hampir setiap hari.
- Sebelum memulai pendakian Gunung Kencana, harap ambil air terlebih dahulu di basecamp. Karena di Puncak Kencana sudah tidak ada lagi sumber air.
- Jika mau tek tok, Gunung Kencana adalah salah satu gunung yang bisa kamu manfaatkan untuk pendakian singkat karena hanya memakan waktu tidak lebih dari 4 jam.
FAQ Pendakian Gunung Kencana
Lokasi Gunung Kencana?
Gunung Kencana berada di Megamendung, Kec. Megamendung, Bogor, Jawa Barat.
Gunung Kencana MDPL?
Ketinggian Gn. Kencana adalah 1803 MDPL
Berapa Tiket Masuk Gunung Kencana?
Kami dipatok biaya Rp. 15.000,- untuk izin saat berada di Pos masuk kawasan telaga warna. Untuk parkir motor saat di basecamp kami dipatok biaya Rp. 15.000,- per motor.
Berapa simaksi mendaki Gn. Kencana?
Kami dipatok Rp.20.000,-/ orang.
Apakah Gn. Kencana cocok untuk pemula?
Menurut kami, Gunung kencana cocok untuk pemula.
Berapa estimasi waktu mendaki Gunung kencana bogor?
Estimasi pendakian adalah 3 sampai 4 jam pendakian.
Itulah cerita pejalanan kami saat Pendakian Gunung Kencana Bogor via Telaga Warna. Perjalanan yang singkat dan ceria. Semoga bermanfaat :)