Aplikasi gratis traveling, aplikasi untuk liburan, aplikasi saat liburan, aplikasi membantu saat liburan. Tips saat liburan backpacker
Konten [Tampil]
3 Aplikasi Wajib Install saat kamu Liburan
Perkembangan teknologi di dunia semakin mempermudah kita dalam melakukan segala aktifitas. Munculnya era smartphone yang mengusung android, iOS apple, dan Windows mobile membuat mobilitas semakin dipermudahkan saat liburan. Ya, kali ini janganlupabahagia.com akan sedikit memberikan Tips saat liburan, aplikasi smartphone ini bisa membantu kamu soal efisiensi dan mobilitas kamu saat traveling ke tempat wisata di indonesia.
1. Waze
Waze logo |
Waze adalah aplikasi navigasi yang membantu kamu saat liburan, beberapa fitur peta/ map dapat anda nikmati di waze. Berbeda dengan piranti lunak navigasi umumnya, Waze memberikan informasi dan peta berdasarkan masukan komunitas pemakainya. Informasi mengenai kecelakaan, kemacetan jalan, polisi, bahaya berdasarkan kondisi nyata yang dilaporkan para penggunanya. Pengguna Waze yang juga disebut wazers juga bisa melakukan pemutakhiran peta, pemberian nomor rumah/bangunan, penandaan lokasi secara pribadi dan langsung. Fitur seperti real time traffic bisa kamu manfaatkan saat liburan. Jika anda menggunakan kendaraan pribadi saat liburan, anda akan mengetahui jalanan macet ataupun jalan alternatif yang bisa anda gunakan untuk menerobos kemacetan tersebut. Waze juga mempunyai fasilitas ngobrol (chat), memberikan poin untuk setiap kegiatan yang dilakukan seperti menjelajah, memutakhirkan peta dan peristiwa khusus lainnya. Dengan demikian Waze adalah gabungan dari aplikasi navigasi dengan jejaring sosial dan permainan online. Waze dapat anda download secara gratis di google play.
2. Zomato
Logo Zomato (doc: Wikipedia) |
Berbicara tentang liburan, tidak lepas dari wisata kulinernya. Rasanya tidak afdol jika saat berlibur tidak merasakan kuliner khas kota tempat anda liburan. Zomato bisa membantu kamu saat wisata kuliner di suatu kota.
Zomato adalah situs pencarian restoran yang menyediakan informasi untuk makan di luar, pesan bawa pulang, kafe, dan nightlife untuk kota-kota di Indonesia. Dengan zomato, kamu bisa mencari info mengenai restoran terdekat dan pesan makanan untuk di antar ke hotel atau penginapan anda. Zomato menawarkan berbagai info tempat makan dari berbagai kota di indonesia. Nah, saat liburan kamu bisa memanfaatkan fitur dari aplikasi ini untuk mencari makanan yang kamu sukai. Anda bisa download gratis zomato di semua smartphone.
3. Wisata Lokal - Travel Indonesia
Wisata Lokal App |
Ini dia, aplikasi smartphone Info Wisata Lokal Indonesia. Aplikasi android ini bisa anda dapatkan secara gratis di smartphone anda. Aplikasi ini membantu anda menemukan beberapa tempat wisata di kota-kota seperti Jakarta, Bandung, Surabaya, Bali, Nusa Tenggara, Yogyakarta, dll. Memiliki fitur seperti peta wisata, Artikel wisata, photo tempat wisata, serta review mengenai tempat wisata tersebut.
Itu dia tips mengenai 3 Aplikasi Smartphone yang wajib kamu install saat Liburan. Semoga bermanfaat bagi semua pembaca blog ini. Baca juga: 5 Pantai Selatan di Pulau Jawa yang Menarik dan Wajib untuk di Kunjungi